Tips Untuk Membuka Les Privat Pemula | Blog Husen VVB
Ayo Jum'atan Dulu Bro!!!

Tips Untuk Membuka Les Privat Pemula

Membuka Les Privat merupakan usaha bisnis yang banyak dilakoni oleh masyarakat Indonesia. Banyak murid/siswa yang merasa jam belajar di sekolah belum cukup. Dengan memanfaatkan les privat mereka akan mendapat ilmu tambahan sehingga lebih cepat dalam memahami mata pelajaran sekolah.

Para murid juga dapat memilih les privat secara khusus di bidang Ilmu pengetahuan, misal mereka lemah dalam memahami di bidang Matematika atau Bahasa Inggris mereka dapat menentukan les privat khusus di pelajaran tersebut. Nah, bagi Anda yang lulusan sekolah tinngi dapat memanfaatkan peluang ini untuk di jadikan bisnis sampingan.

Bisnis les privat tidak butuh modal besar bahkan tidak membutuhkan modal sama sekali, namun menjadi guru les privat membutuhkan kecerdasaan yang matang dalam memahami mata pelajaran sekolah.  Jika sudah anda miliki kini tinggal anda menentukan sasaran les privat, tingkat SD, SMP atau SMA.

Les Privat merupakan peluang bisnis yang sangat menjanjikan, apa lagi anda yang yang masih berstatus seorang mahasiswa, les privat bisa anda coba untuk bisnis sampingan. Berikut ini adalah beberapa konsep atau trik dalam membuka les privat.


1. Buatlah Sesuatu Yang Unik

Buatlah sistem pembelajaran yang berbeda dari yang lainnya, dengan demikian jika anda menerapkan sistem pembelajaran yang unik maka calon pelajar akan tertarik dengan les privat anda. Intinya dengan sistem berbeda maka si pelajar lebih mudah memahami pelajaran dan tidak mudah bosan.

2. Mengajak Teman

Ajaklah teman anda untuk bekerja sama dalam mebuka bisnia les privat, hal ini dilakukan untuk mengantisipasi jika si calon pelajar meminta bimbingan belajar materi di luar kemampuan anda, contoh anda paham di bidang Matematika, sedangkan teman anda paham di IPA, Bahasa Inggris, IPS atau yang lainnya bisa anda ajak untuk bekerja sama agar Les Privat yang anda dirikan bisa melayani banyak Materi Pelajaran yang berbeda-beda.

3. Buatlah Promosi

Tanpa promosi usaha bisnis les privat yang anda buka maka akan sulit dikenal dan berkembang, ada beberapa cara untuk melakukan promosi baik secara online maupun offline.

Promosi dengan online akan lebih mudah di lakukan dengan cara memanfaatkan sosial media, seperti Facebook, intagram, youtube atau Twitter. Sedangkan secara offline anda dapat memasang spanduk di tempat yang strategis atau mengadakan seminar di sekolah-sekolah.


4. Buatlah Ruang Belajar Yang Menarik

Buatlah ruang belajar yang menarik agar siswa belajar dengan nyaman. Hiasi dinding-dinding di ruang balajar, jika perlu buatlah tempat tunngu belajar dengan kursi di hiasi dengan taman-taman. Serta sediakanlah perpustakaan mini jika dibutuhkan.

5. Beri Pelayanan Terbaik

Tidak hanya dalam proses pengajaran yang baik, namun pelayanan  juga harus baik. Contoh, saat proses pendaftaran anda harus melayani dengan ramah supaya calon siswa tertarik untuk mengikuti les privat anda. Pastikan semua tenaga kerja dapat melayani yang terbaik untuk konsumen.

6. Tentukan Harga

Buatlah daftar harga yang terjangkau menurut jam, hari atanamun jangan sampai merugikan anda. Hitung harga jasa les privat menurut jam pelajaran. Perhatikan pula jumlah pengeluaran untuk modal, intinya jangan sampai anda rugi.